Ads

Kemunculan Ikan Mola Mola di Perairan Teluk Cenderawasih Kabupaten Nabire

SUARA.NABIRE | Ikan mola-mola atau biasanya disebut dengan "sunfish", ditemukan oleh seorang warga Nabire, bernama Jhon Edio, di perairan Teluk Cendrawasih, pada jumat (15/01/21), Pukul 11.36 Wit.

Menurut salah satu pegiat wisata senior di kota Nabire, Aristoteles Wambrauw, ST., ikan ini cukup unik karena bentuk badannya yang bulat pipih dan memiliki sirip menjulang ke atas dan ke bawah. Sementara matanya terlihat sangat besar dan gerakan tubuhnya sedikit lamban.

Bung Aris, demikian sapaan akrab, menjelaskan bahwa biasanya ikan mola-mola banyak bermunculan di perairan tropis dan diklasifikasikan dalam kelompok hewan rentan terhadap kepunahan. Bahkan ikan tersebut berada pada kelompok tingkat rentan kepunahan yang sama dengan beruang kutub, cheetah dan panda raksasa.

"Nah, kemunculan ikan mola-mola adalah suatu bukti bahwa Perairan laut Nabire menyimpan banyak potensi untuk dijadikan obyek wisata selam yang tentu sangat menarik untuk dikunjung oleh para penyelam seluruh dunia," ungkap bung Aris.

Dibeberkan Bung Aris bahwa pengalamannya untuk melihat ikan mola-mola berenang di alam bawah laut adalah dengan harus bersusah payah menuju ke Nusa Penida Bali sebanyak dua kali.

"Ya, saya harus ke Nusa Penida Bali sebanyak dua kali baru bisa melihat ikan fenomenal ini, setelah gagal melihat di kali pertama karena musim mola telah berlalu," terangnya.

Karenanya Bung Aris berpesan bahwa warga Nabire harus bangga dan berbahagia karena kemunculan ikan mola-mola di perairan Nabire. "Kita harus bangga karena ikan mola-mola ini sudah bermain di halaman rumah kita, tinggal kita saja yang perlu mendata spot, melihat waktu kemunculan, pasang surut air dan suhu air," ungkapnya.

"Kalo Nusa Penida bisa terkenal dengan Crystal Bay dengan Mola-molanya, tentu Nabire juga bisa," tutup Bung Aris Wambrauw ketika dikonfirmasi oleh awak media ini via whatsapp. (Red)

Simak video kemunculannya disini:

Posting Komentar

[facebook][disqus]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget